Categories
Uncategorized

PT Skynet Lintas Nusantara Jalin Kerja Sama dengan Bumdes

Malang, 7 Januari 2025 – PT Skynet Lintas Nusantara, perusahaan yang bergerak di bidang jaringan dan teknologi komputer, telah menjalin kerja sama strategis dengan Bumdes Karya Usaha Mandiri yang terletak di Desa Martopuro, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan.

Pada Jumat, 15 November 2024, bertempat di kantor Desa Martopuro, perjanjian kerja sama ini ditandatangani oleh Khafidz, Direktur Bumdes Karya Usaha Mandiri, dan Sugeng Widodo S. Kom, Manajer Pemasaran dari PT Skynet Lintas Nusantara.

Kerja sama ini bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat desa dalam meningkatkan keterampilan mereka untuk menghadapi era digital. Diharapkan, kolaborasi ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dengan meningkatkan kesadaran akan pentingnya berteknologi dengan baik, sehingga mampu memanfaatkan teknologi secara maksimal.

Sebagai langkah kolaboratif yang mendalam, kerja sama ini juga fokus untuk mendorong pengoptimalan sumber daya lokal dan teknologi modern. Kedua pihak sepakat untuk menandatangani perjanjian kerja sama yang diatur dalam beberapa pasal untuk memastikan keberlanjutan, kejelasan, dan tanggung jawab masing-masing pihak dalam pelaksanaannya.

Dengan ditandatanganinya perjanjian ini, kedua pihak memberikan rekomendasi bahwa kolaborasi ini dapat memberikan manfaat yang nyata dan signifikan bagi masyarakat Desa Martopuro. Diharapkan, kerja sama ini menjadi langkah awal menuju terwujudnya desa yang lebih mandiri, inovatif, dan kreatif di masa depan.